Syarat Grooming Kucing

Syarat Grooming Kucing

Ingin Memandikan Kucing ? Penuhi Syarat Grooming Kucing Ini

Kucing merupakan salah satu hewan yang menyukai kebersihan. Biasanya jika kamu perhatikan kucing akan menjilati tubuhnya untuk menghilangkan kotoran yang menempel. Aka tetapi, supaya tubuh kucing lebih bersih, maka kamu bisa memberikan perawatan secara menyeluruh pada kucing kesayanganmu yaitu dengan menggunakan grooming. Dengan dilakukannya grooming, maka kamu akan tahu apakah kucing sedang mengalami masalah pada tubuhnya atau tidak. Selain itu, jika kamu nantinya melihat ada masalah seperti kutu dan jamur, maka segeralah konsultasikan pada dokter hewan.

Tahukah kamu bahwa anjing itu sebenarnya lebih cepat kotor dibanding kucing, dimana bisa dikatakan agak rumit perawatannya jika dibanding kucing.

Apabila kotoran pada anjing tidak segera dibersihkan, maka biasanya akan dimakan sendiri. Anjing pun nyatanya lebih cepat bau sebab ada kelenjar keringatnya ada pada telapak kaki.

Untuk perawatan tubuh kucing bagi kamu yang merawatnya maka diperlukan juga yang namanya vaksin, disarankan untuk diberikan sejak dini pada hewan.

Kira- kira pada usia delapan minggu, 13 minggu, dan seperti itu seterusnya. Vaksin ini sendiri akan memberikan proteksi yang optimal nantinya. Apabila kamu hanya mmeberikannya sekali saja pasti akan kurang.

Syarat Grooming Kucing

 

Akan tetapi memang semua kembali pada masing-masing pemilik. Namun untuk pemberian vaksin sendiri sebenarnya akan membuat si kucing lebih tenang.

Lalu bagaimana syarat grooming kucing yang wajib kita penuhi ?

Pada prinsipnya, perawatan seperti melakukan grooming untuk hewan itu sama namun tidak bisa selalu disamakan. Dalam arti, sama itu diposisikan sesuai habitatnya seperti apa.

Berikut ini, akan kami jabarkan lebih lanjut tentang grooming pada hewan peliharaan.

Secara garis besar jika kamu ingin melkaukan grooming sendiri pun bisa. Yaitu sebelum mandi, kuku dipotong, telinga dibersihkan, apabila kamu melihat ada bulu gimbal juga jangan lupa untuk dipotong.

Sebelum mandi, biasakan juga untuk mengecek suhu badan.

Jangan langsung dimandikan, siapa tau kucing kamu itu sedang sakit. Kalau begitu tidak boleh dimandikan. Kecuali sakitnya itu hanya sakit kulit ringan masih boleh saja.

Malahan, apabila kucing sedang dalam kondisi sakit kulit ringan maka kamu harus segera mandikan karena itu sebenranya baik untuk proses penyembuhannya.

Akan tetapi jauh berbeda jika penyakitnya itu disebabkan oleh virus atau bakteri. Tentulah ini akan menambah stres dan makin parah sakitnya.

Ingatlah bahwa kucing itu wajib dimandikan dengan air hangat dengan suhu suam-suam kuku. Shampo yang digunakan pun juga tergantung pada kondisinya apakah itu jamur atau kutu.

 

Syarat Grooming Kucing

Secara garis besar berikut syaratnya adalah;

  1. Waktu yang tepat untuk melakukan grooming kucing yaitu mulai pukul 08.00 – 16.00 WIB. Jika sudah di bawah atau di atas jam tersebut, maka biasanya suhu cenderung dingin.
  2. Jika kucing tidak dalam keadaan sakit dibuktikan dengan suhu tubuh normal 38-39 derajat Celsius maka kamu bisa melakukan grooming.
  3. Jika kucing tidak sedang hamil dan baru saja melakukan vaksin, juga boleh melakukan grooming namun harus menungg 1 minggu setelah divaksin.

Syarat Grooming Kucing Harus Vaksin

 

Syarat kucing yang layak mengikuti vaksinasi

Nyatanya bukan hanya grooming saja yang memerlukan syarat. Bahkan saat vaksin pun kucing memerlukan syarat yang harus kamu perhatikan.

Vaksinasi kucing adalah salah satu bagian penting dalam merawat kucing. Sebab dengan vaksin maka kucing bisa melindungi diri juga anka-anaknya dari serangan virus yang muncul.

Biasanya, pemilik kucing itu akan mulai memberikan vaksin dengan dosis pertama itu pada saat anak kucing sudah berusia setidaknya 2 bulan.

Akan tetapi, tidak semua anak kucing yang bisa serta merta divaksin kapan saja. Sebab nyatanya ada beberapa syarat bagi kucing untuk bisa menjalani vaksinasi secara benar.

Lalu apa saja syarat upaya kucing yang bisa divaksin. Diantaranya;

1. Layak untuk divaksin

Biasanya anak kucing yang sudah berumur 6 minggu itu sebenarnya sudah layak untuk divaksin. Akan tetapi ada banyak orang yang melakukan vaksin pada kucing mereka, sudah berumur 8 minggu (2 bulan).

 

2. Kucing berada dalam kondisi sehat

Vaksinasi itu sebenarnya merupakan sebuah proses memasukkan virus yang sudah dijinakkan kedalam tubuh kucing.

Proses ini sebenarnya bertujuan untuk memicu sistem kekebalan tubuh kucing untuk membentuk antibodi baru yang nantinya bisa melawan virus maupun parasit berbahaya di kedepannya.

Biasanya selama masa vaksinasi syaratnya adalah dengan mengutamakan kucing yang masih sehat, sebab nanti selama lebih dari seminggu, tubuh kucing akan bertarung melawan banyak virus yang sudah dijinakkan, yang tadi disuntikkan untuk membentuk antibodi baru dalam tubuhnya.

Apabila nanti kucing berhasil mengatasinya, maka sistem kekebalan tubuhnya pun akan meningkat pesat sehingga dia akan menjadi sangat-sangat sehat.

 

3. Kucing harus bebas dari kutu

Tahukah kamu bahwa ini juga merupakan saran dari para pecinta kucing. Disarankan bahwa sebelum divaksin kucing harus dipastikan terbebas dari kutu dan setelah vaksin kamu jangan langsung memandikan kucing.

Bukan hanaya itu saja, namun kutu kucing dalam jumlah besar ini pun bisa menyebabkan penyakit kulit serta pendarahan pada kucing.

Kutu yang jahat pun akan sering menggigit kulit kucing sehingga nantinya bisa mengalami pendarahan. Pendarahan yang terlalu inilah yang akan bisa menyebabkan anemia.

Jika kamu ingin melakukan grooming pada kucing mu, maka perhatikan syarat grooming kucing yang disebut diatas tadi untuk hasil yang maksimal.

Hal ini sangat perlu mengingat perawatan kucing itu bukanlah hal yang sembarangan di lakukan jika kamu ingin kucing itu sehat.

 

Buat Anda yang ingin grooming kucing, tapi tidak ada waktu untuk pergi ke petshop. Nah Anda bisa mencoba layanan dari Faunafella yakni grooming kucing langsung di rumah Anda. Untuk info selengkapnya langsung klik banner di bawah ini ya

Grooming Kucing Faunafella

 

Share Yuk!