Cara Menjinakan Kucing Liar

Cara Menjinakan Kucing Liar

Kucing termasuk salah satu hewan yang bisa bersahabat dengan manusia. Hewan ini banyak dipilih orang untuk dipelihara di dalam rumah. Terkadang, kucing liar yang biasa berkeliaran di sekitar rumah menarik perhatian untuk merawatnya. Meskipun ada beragam jenis ras kucing yang bisa dipelihara, kucing liar tak luput dari pandangan para pecinta kucing. Hanya saja masalah utama yang sering muncul adalah cara menjinakkan kucing liar. Anda bisa melakukan cara berikut untuk menentukan sikap.

  1. Mengenali Karakter Kucing

            Setiap ras kucing memiliki karakter dan sifat yang unik. Memahami karakter menjadi langkah pertama yang perlu dilakukan. hal yang dimaksud dengan karakter adalah tingkah laku kucing saat stress karena biasanya kucing liar yang gelisah membuatnya siap untuk langsung menyerang. Karena terbiasa dengan kehidupan liar yang penuh ancaman, membuat kucing lebih agresif daripada kucing rumahan yang biasa dimanja oleh majikan. Apabila kucing dalam kondisi stress, sebaiknya menunda pendekatan.

  1. Menyingkirkan Benda Yang Berbahaya Bagi Kucing

Kucing liar sering disebut kucing kampung karena senang berkeliaran di satu daerah itu-itu saja. Menyingkirkan atau menjauhkan benda-benda berbahaya yang ada di dalam rumah dapat membantu kucing untuk dapat bergerak. Ini karena kucing liar memiliki kebiasaan memanjat dan berlarian. Tingkah lakunya yang belum bisa terkontrol dapat menghancurkan barang-barang di rumah. Barang berbahaya yang jatuh tentu juga dapat beresiko bagi kucing anda.

  1. Menempatkan Kucing Di Tempat Khusus

Kucing liar yang baru memasuki rumah belum bisa dibiarkan berkeliaran. Dia perlu ditempatkan pada area khusus, seperti kandang. Kandang yang disediakan perlu dibuat senyaman mungkin. Usahakan kandang tersebut terkunci dan tidak terdapat lubang. Lubang yang menganga besar dapat memberikan kesempatan kucing kabur dan kembali ke habitat liarnya.

  1. Menunggu Kucing Hingga Tenang

Anda perlu menunggu kucing tenang agar bisa melakukan pendekatan dengan tepat. Ini karena kucing yang stress memiliki mood yang kurang bagus, sehingga bisa menyerang kapan saja. Cara agar kucing merasa tenang adalah memberi makan, memberi minum air putih atau susu. Biarkan kucing liar tersebut menikmati suguhan yang ada di depannya. Dalam kondisi ini sentuhan belum bisa dilakukan. Diam sambil memperhatikan kucing makan atau minum menjadi langkah yang tepat.

  1. Mengusap Tubuhnya Secara Lembut Dan Perlahan

Jika kondisi kucing sudah tenang, cara menjinakan kucing selanjutnya adalah mengusap badan kucing dengan lembut. Apabila terasa lebih baik, maka boleh juga mengusap bagian kepala kucing beberapa saat. Pada dasarnya, kucing sangat menyukai usapan lembut yang dilakukan oleh manusia. Ini akan membuat terasa lebih nyaman dan aman. Mengusap kucing secara rutin akan mengubah watak menjadi penurut.

  1. Menyediakan Ruang Bermain

Kucing merupakan hewan yang aktif. Berada seharian di dalam kandang bisa membuatnya bosan. Sehingga ketika dikeluarkan, kucing akan berlari-larian dengan senang hati. Agar kucing menjadi betah berada di dalam rumah, sebaiknya anda menyediakan tempat bermain. Insting liarnya akan memudar seiring dengan berjalannya waktu.

  1. Membuat Tempat Tidur Yang Nyaman

Meskipun terkenal sebagai hewan yang bangun dan lebih aktif di malan hari, nyatanya kucing pagi dan sore hari menjadi waktu bagi kucing untuk bertingkah aktif. Sedangkan disepanjang siang hari, kucing akan asyik menikmati mimpi. Tempat tidur untuk kucing liar perlu dibuat senyaman mungkin agar dapat beristirahat dengan tenang. Keranjang rotan yang dialasi kain lembut bisa dijadikan tempat tidur bagi kucing liar.

  1. Disiplin Dalam Memberi Makan Dan Minum

Agar tumbuh optimal, kucing membutuhkan nutrisi yang diperoleh dari makanan dan minuman. Kedua aspek tersebut dapat menentukan perkembangan kucing. Dengan disiplin memberikan makan dan minum setiap hari, maka kucing liar dapat berubah jinak. Kucing mulai belajar mendekati anda bila sudah lapar.

Berbagai cara menjinakkan kucing liar hanya bisa diterapkan bila anda memiliki komitmen merawat kucing dengan baik. Perlu ketekunan dan kesabaran dalam menjinakkan kucing liar yang terbiasa hidup keras. Meski terasa sulit diawal, kebiasaan melakukan pendekatan yang tepat akan membuat kucing luluh dan merubah sikap agresifnya.

Share Yuk!

Leave a Reply